FORMOSA NEWS, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamin pembangunan di IKN masih terus berlanjut, pasca Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe mundur dari posisi Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN.
Jokowi mengatakan hari ini telah terbit Keputusan Presiden tentang Pemberhentian dengan hormat Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Menyusul surat pengunduran diri dua pimpinan OIKN itu.
"Pembangunan IKN akan terus berlanjut sesuai visi bersama yang telah ditetapkan," tulis Jokowi dalam akun media sosial Instagram, Senin (3/6/2024).
Hari ini Jokowi juga sudah menunjuk Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni untuk menjadi Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala dan Wakil Kepala OIK. Sebelum ditunjuknya sosok definitif pengganti Bambang dan Dhony.
Nantinya tugas Plt Kepala dan Wakil Otorita IKN akan mempercepat program dan proyek pembangunan yang sudah dibangun. Adapun Basuki dan Raja Juli juga diminta untuk menyelesaikan permasalahan status tanah di IKN.
"Kami akan putuskan status tanah di IKN ini dijual disewa atau KPBU. Kedua status tanah lebih jelas dan status hukum investor di IKN. Kemudian sesuai Keppres OIKN karena begitu nanti perpres ditandatangani tentang IKN ada embrio pemdasus di IKN.
Tugas OIKN mempercepat pembangunan pemdasus akan disiapkan melalui satgas di Kemendagri," kata Basuki saat memberikan pernyataan pers di Istana, Senin (3/6/2024).**
Editor : Muti Amanda
Posting Komentar
0Komentar